Categories: HEADLINEPERISTIWA

Empat Kios di Jalan Mahkamah Ludes Terbakar

MEDAN    – Sebanyak empat unit kios bengkel las di Jalan Mahkamah, Kelurahan Masjid, Kecamatan Medan Kota hangus diamuk si jago merah, Minggu (3/11/2023) dini hari.

Informasi diperoleh, peristiwa ini terjadi pada pukul 03.00 WIB. Api dengan cepat membesar dan membakar keempat bangunan tersebut.

Warga setempat yang mengetahui kejadian tersebut menghubungi petugas dari Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kota Medan.

Sejumlah armada pemadam langsung diturunkan ke lokasi kebakaran. Setelah berjibaku selama hampir dua jam, kebakaran dapat dipadamkan.

Pusdalops Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Medan melalui operatornya Tria Barus menyampaikan, akibat kejadian ini sekitar 5-70 persen bangunan dari keempat kios rusak terbakar.

“Untuk korban jiwa atau luka-luka nihil,” katanya.

Sementara itu, sambungnya, untuk penyebab kebakaran masih belum dapat diketahui karena masih dalam tahap penyelidikan.

“Penyebab kebakaran dalam penyelidikan,” tandasnya.(red)

 

Zulham

Recent Posts

Suara Hati Penerima Manfaat MBG 3B, Kami Tidak Sendiri

MEDAN (METROJURNAL.COM) - Bagi sebagian keluarga di Sumatera Utara, hidup sering kali berjalan dengan keterbatasan.…

3 hari ago

Waspada Super Flu, RSU Haji Siagakan Tim PIE

MEDAN (METROJURNAL.COM) - Rumah Sakit Umum (RSU) Haji Medan mengaku tetap siaga dan waspada dalam…

1 minggu ago

Penandatanganan Komitmen Bersama Zona Integritas, Langkah Perwakilan BKKBN Sumut Menuju WBK

MEDAN (METROJURNAL.COM) -Perwakilan Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Provinsi Sumatera Utara melaksanakan Penandatanganan…

2 minggu ago

Media Massa Penting di Tengah Ketidakpastian Informasi di Medsos

MEDAN (METROJURNAL.COM) - Berbagai informasi yang beredar di media sosial (medsos) saat ini tidak bisa…

2 minggu ago

Sumut Miliki Peluang Kembangkan Health Tourism, Butuh Keberanian Rumah Sakit

MEDAN (METROJURNAL.COM) - Provinsi Sumatera Utara dinilai memiliki peluang besar untuk mengembangkan health tourism atau…

2 minggu ago

Pimpin RSJ Prof Ildrem, Sri Suriani Fokuskan Pembenahan Layanan dan Infrastruktur

MEDAN (METROJURNAL.COM) - Direktur UPTD Khusus Rumah Sakit Jiwa (RSJ) Prof Dr M Ildrem kini…

3 minggu ago