MEDAN (METROJURNAL.COM) – Kepala Bidang Pelayanan Kesehatan (Yankes) Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Medan, Surya Syahputra Pulungan menyebutkan ada pelayanan kesehatan, di 13 titik Pos Pengamanan (Pospam) Idul Fitri 2025.
“Satu hari ada empat tenaga kesehatan, yang dibagi menjadi dua shift setiap harinya, pagi ke sore dan sore ke malam. Maka disetiap shift ada 2 tenaga kesehatan,” ujarnya, Senin (24/3/2025).
Surya mengatakan di setiap titik Pospam, melibatkan tenaga kesehatan dari 41 puskesmas di Kota Medan, yang dibagi di 13 titik dan disediakan ambulans beserta pengemudinya.
Pelayanan kesehatan di Pospam, lanjutnya, bersifat kalau ada insiden ataupun hal yang dianggap perlu, misal pemeriksaan kegawatdaruratan dan disediakan obat-obatan.
“Jika ada kecelakaan dan perlu dirujuk, sudah ada rumah sakit rujukan terdekat yang telah ditunjuk. Tapi kalau tidak perlu dirujuk, pasti kita menyediakan pertolongan pertama pada kecelakaan dan obat-obat umum,” katanya.
Melalui data yang dihimpun, ada 638 personel di Pospam yang terdiri 252 personel Polri, 52 TNI, 26 Polisi Militer, 52 Dishub, 52 Satpol PP, 52 Tenaga Kesehatan dan lainnya.
Adapun ke-13 Pospam tersebut yakni Pospam GOR Angsapura, Pospam Medan Mall, Pospam SPBU Simpang Cemara, Pos Terpadu Pos Block, Pospam Carrefour, Pospam Haji Anif, Pospam Indogrosir.
Selain itu, Pospam Metrolink, Pospam Jembatan Kampung Lalang, Pospam Depan The Plaza Millennium, Pospam Simpang Selayang Pospam Cagar Alam, Pos Pelayanan Hillpark Sibolangit. (YS)
MEDAN (METROJURNAL.COM) - Rumah Sakit Umum (RSU) Haji Medan mengaku tetap siaga dan waspada dalam…
MEDAN (METROJURNAL.COM) -Perwakilan Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Provinsi Sumatera Utara melaksanakan Penandatanganan…
MEDAN (METROJURNAL.COM) - Berbagai informasi yang beredar di media sosial (medsos) saat ini tidak bisa…
MEDAN (METROJURNAL.COM) - Provinsi Sumatera Utara dinilai memiliki peluang besar untuk mengembangkan health tourism atau…
MEDAN (METROJURNAL.COM) - Direktur UPTD Khusus Rumah Sakit Jiwa (RSJ) Prof Dr M Ildrem kini…
MEDAN (METROJURNAL.COM) - Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr. Pirngadi Medan mencatat jumlah kunjungan pasien…