Categories: NUSANTARA

HUT Babinkum TNI ke-48 tahun 2023, Babinkum TNI Pengawal Penegakan Hukum dan HAM untuk Indonesia Maju

MEDAN  – Oditurat Militer Tinggi I Medan, Oditurat Militer I-02 Medan dan Lemasmil I Medan menyelenggarakan acara syukuran dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Badan Pembinaan Hukum TNI (Babinkum TNI) ke-48 tahun 2023.

Acara ini dilaksanakan secara secara sederhana bertempat di Aula Odtmilti I Medan/ Otmitl I-02 Medan Jalan Diponegoro No 24 Medan.

Dalam kesempatan tersebut, Kaotmilti I Medan Laksamana Pertama TNI Effendi Maruapey, S.H., M.H. mengucapkan “Selamat Hari Ulang Tahun Ke-48 Babinkum TNI” kepada seluruh Prajurit dan PNS di jajaran Otmilti I Medan, Otmil I-02 Medan dan Lemasmil I Medan “Peringatan ulang tahun ini merupakan ungkapan syukur kepada Allah SWT, Tuhan Yang Maha Kuasa, sekaligus sebagai sarana pembinaan personel,” ucapnya.

Peringatan HUT Babinkum TNI Tahun 2023 yang mengambil tema “Babinkum TNI Pengawal Penegakan Hukum dan HAM untuk Indonesia Maju” Pada kesempatan ini, Kaotmilti I Medan Laksamana Pertama TNI Effendi Marapey, S.H., M.H. mengingatkan agar setiap Prajurit agar tunduk kepada hukum tidak membuat pelanggaran yang dapat mencoreng nama baik TNI dan satuan, setiap Prajurit tidak terlibat politik praktis dan harus tetap bersikap netral sesuai dengan Perintah Panglima TNI.

Dalam sambutan HUT Babinkum TNI Kaotmilti juga menekankan perlunya sinergitas antara satuan penegak hukum untuk menunjang penyelesaian perkara dalam lingkungan peradilan Militer khususnya perkara perkara yang terjadi di Wilayah Hukum Oditurat Militer Tinggi I Medan.

Diakhir sambutannya,
Kaotmilti I Medan mengucapkan terimakasih atas kerja keras panitia dan seluruh jajaran atas pelaksanaan rangkain Kegiatan HUT Babinkum TNI diantaranya kegiatan Sosial kepanti Asuhan, donor darah dan kegiatan olah raga Bola Voly Putra dan Putri, Tenis Meja, Bilyard, Catur dan Futsal.

Turut hadir dalam acara tersebut, Kaotmil I-02 Medan beserta staf, Kalemasmil I Medan beserta staf dan tamu undangan Kadilmilti I (diwakili Wakadilmilti-I) Aspidmil Kejatisu, Danpomdam I BB, Kadilmil I-02 Medan, Wakakumdam I BB, Kadiskum Lantamal I Belawan dan satuan penegak hukum lainnya.(red)

Zulham

Recent Posts

Suara Hati Penerima Manfaat MBG 3B, Kami Tidak Sendiri

MEDAN (METROJURNAL.COM) - Bagi sebagian keluarga di Sumatera Utara, hidup sering kali berjalan dengan keterbatasan.…

4 hari ago

Waspada Super Flu, RSU Haji Siagakan Tim PIE

MEDAN (METROJURNAL.COM) - Rumah Sakit Umum (RSU) Haji Medan mengaku tetap siaga dan waspada dalam…

1 minggu ago

Penandatanganan Komitmen Bersama Zona Integritas, Langkah Perwakilan BKKBN Sumut Menuju WBK

MEDAN (METROJURNAL.COM) -Perwakilan Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Provinsi Sumatera Utara melaksanakan Penandatanganan…

2 minggu ago

Media Massa Penting di Tengah Ketidakpastian Informasi di Medsos

MEDAN (METROJURNAL.COM) - Berbagai informasi yang beredar di media sosial (medsos) saat ini tidak bisa…

2 minggu ago

Sumut Miliki Peluang Kembangkan Health Tourism, Butuh Keberanian Rumah Sakit

MEDAN (METROJURNAL.COM) - Provinsi Sumatera Utara dinilai memiliki peluang besar untuk mengembangkan health tourism atau…

2 minggu ago

Pimpin RSJ Prof Ildrem, Sri Suriani Fokuskan Pembenahan Layanan dan Infrastruktur

MEDAN (METROJURNAL.COM) - Direktur UPTD Khusus Rumah Sakit Jiwa (RSJ) Prof Dr M Ildrem kini…

3 minggu ago