Categories: PERISTIWA

Bupati Karo Hadiri Rapat Kick Off Meeting Proyek KPBU SPAM

JAKARTA – Bupati Karo, Cory Sriwaty Sebayang hadiri Kick Off Meeting Proyek Kerjasama Pemerintah dan Badan Usaha (KPBU) Sistem Penyediaan Air Minum (SPAM) Kabupaten Karo di Kantor PT. Penjamin Infrastruktur Indonesia (PII) Gedung Capital Place Jalan Gatot Subroto Jakarta Selatan, Kamis (9/11/2023) pagi.

Rapat bersama Direktur Pengelolaan Dukungan Pemerintah dan Pembiayaan Infrastruktur Kementerian Keuangan, Brahmantio Isdijoso beserta jajaran, Direktur Utama PT. Penjaminan Infrastruktur Indonesia, M. Wahid Sutopo.

Kick Off Meeting dilaksanakan setelah Konsultan penyiapan proyek KPBU SPAM Kabupaten Karo telah tersedia dan siap untuk bekerja yaitu PT. Konsindo Inovatek.

Konsultan tersebut disediakan oleh Kementerian Keuangan setelah usulan Proyek KPBU SPAM Kabupaten Karo disetujui untuk mendapat fasilitas PDF (Project Development Facility).

PT. Konsindo Inovatek
diisi berbagai keahlian yang akan membantu menyiapkan proyek KPBU SPAM Kabupaten Karo, dengan melakukan kajian dari berbagai aspek baik sosial, ekonomi, teknis maupun legal.

Bupati menyampaikan, Pemerintah Kabupaten Karo sangat mendukung proyek KPBU tersebut dalam rangka penyediaan air minum di Kabupaten Karo yang selama ini menjadi salah satu isu strategis.

Setelah Kick Off Meeting diharapkan PT. Konsindo Inovatek sudah dapat bekerja untuk membantu menyiapkan proyek KPBU SPAM Kabupaten Karo agar berjalan baik dan optimal.

Turut mendampingi Bupati yakni, Kepala Bappedalitbang Nasib Sianturi, Kepala Dinas PUTR, Edward Pontianus Sinulingga, Kepala Bagian Perekonomian dan Sumber Daya Alam, Jepta Tarigan.(sumber: metrojurnal.com)

Zulham

Share
Published by
Zulham

Recent Posts

Waspada Super Flu, RSU Haji Siagakan Tim PIE

MEDAN (METROJURNAL.COM) - Rumah Sakit Umum (RSU) Haji Medan mengaku tetap siaga dan waspada dalam…

2 hari ago

Penandatanganan Komitmen Bersama Zona Integritas, Langkah Perwakilan BKKBN Sumut Menuju WBK

MEDAN (METROJURNAL.COM) -Perwakilan Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Provinsi Sumatera Utara melaksanakan Penandatanganan…

4 hari ago

Media Massa Penting di Tengah Ketidakpastian Informasi di Medsos

MEDAN (METROJURNAL.COM) - Berbagai informasi yang beredar di media sosial (medsos) saat ini tidak bisa…

5 hari ago

Sumut Miliki Peluang Kembangkan Health Tourism, Butuh Keberanian Rumah Sakit

MEDAN (METROJURNAL.COM) - Provinsi Sumatera Utara dinilai memiliki peluang besar untuk mengembangkan health tourism atau…

5 hari ago

Pimpin RSJ Prof Ildrem, Sri Suriani Fokuskan Pembenahan Layanan dan Infrastruktur

MEDAN (METROJURNAL.COM) - Direktur UPTD Khusus Rumah Sakit Jiwa (RSJ) Prof Dr M Ildrem kini…

2 minggu ago

Awal Tahun 2026, RSUD dr. Pirngadi Medan Layani 1.127 Pasien

MEDAN (METROJURNAL.COM) - Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr. Pirngadi Medan mencatat jumlah kunjungan pasien…

2 minggu ago