Categories: PERISTIWA

Masyarakat Apresiasi Perbaikan Jembatan di Desa Namori dan Desa Lau Becik Pancur Batu

KUTALIMBARU – Polsek Kutalimbaru menindak lanjuti laporan masyarakat terkait rusak/jebolnya jalan jembatan berbatasan Desa Lau Becik Kecamatan Kutalimbaru maupun pengguna jalan dari Desa Namori Kecamatan Pancur Batu, Kabupaten Deli Serdang, Senin (30/10/2023).

Jempatan ini sedang dalam perbaikan oleh Dinas SDA BM BK (PU) UPTD VI Deli Serdang yang mana sebelumnya telah berkoordinasi dengan Kapolsek Kutalimbaru AKP Haidir Harahap.

Kepada wartawan Kapolsek mengatakan, hal tersebut dilakukan terkait adanya laporan dari masyarakat yang menerangkan bahwa jalan jembatan yang berbatasan di dua desa tersebut telah rusak dan jebol yang dikhawatirkan membahayakan atau memakan korban, terjadinya kecelakaan pengguna jalan baik dari arah Desa Lau Becik maupun pengguna jalan dari Desa Namori dan terhadap masyarakat.

Masyarakat berinisial T mengatakan, mereka mengucapkan terimahkasih kepada Dinas SDA BM BK (PU) UPTD VI Deli Serdang dan Polsek Kutalimbaru, karena jembatan ini sedang dalam perbaikan. Maka, arus lalu lintas semakin lancar bagi pengguna jalan baik pergi dan pulang kerja, ke sekolah dan aktifitas lainnya.

Pada saat perbaikan jalan jembatan, petugas dari Dinas SDA BM BK (PU) UPTD VI didampingi Personil Polsek Kutalimbaru yaitu Kanit Reskrim Iptu Ervan Lian Siahaan dan Kanit Intel Ipda J. Surbakti dan masyarakat dua desa Kutalimbaru dan Pancur Batu tersebut. (sumber: metrojurnal.com)

Zulham

Share
Published by
Zulham

Recent Posts

Suara Hati Penerima Manfaat MBG 3B, Kami Tidak Sendiri

MEDAN (METROJURNAL.COM) - Bagi sebagian keluarga di Sumatera Utara, hidup sering kali berjalan dengan keterbatasan.…

3 hari ago

Waspada Super Flu, RSU Haji Siagakan Tim PIE

MEDAN (METROJURNAL.COM) - Rumah Sakit Umum (RSU) Haji Medan mengaku tetap siaga dan waspada dalam…

1 minggu ago

Penandatanganan Komitmen Bersama Zona Integritas, Langkah Perwakilan BKKBN Sumut Menuju WBK

MEDAN (METROJURNAL.COM) -Perwakilan Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Provinsi Sumatera Utara melaksanakan Penandatanganan…

2 minggu ago

Media Massa Penting di Tengah Ketidakpastian Informasi di Medsos

MEDAN (METROJURNAL.COM) - Berbagai informasi yang beredar di media sosial (medsos) saat ini tidak bisa…

2 minggu ago

Sumut Miliki Peluang Kembangkan Health Tourism, Butuh Keberanian Rumah Sakit

MEDAN (METROJURNAL.COM) - Provinsi Sumatera Utara dinilai memiliki peluang besar untuk mengembangkan health tourism atau…

2 minggu ago

Pimpin RSJ Prof Ildrem, Sri Suriani Fokuskan Pembenahan Layanan dan Infrastruktur

MEDAN (METROJURNAL.COM) - Direktur UPTD Khusus Rumah Sakit Jiwa (RSJ) Prof Dr M Ildrem kini…

3 minggu ago