Categories: PENDIDIKAN

Forwamik Beri Edukasi Jurnalistik Pada Siswa MAN 1 Medan

MEDAN (sumber: metrojurnal.com) – Forum Wartawan Mitra Kanwil Kemenagsu (Forwamik) Sumut kerjasama dengan MAN 1 Medan mengedukasi siswa MAN 1 Medan, Minggu (11/12/2023).

Acara tersebut diikuti 30 orang siswa dari semua tingkatan kelas.
Kegiatan edukasi jurnalistik tersebut bertujuan untuk memberikan pengetahuan dasar jurnalistik, menambah skill dan mengembangkan potensi siswa madrasah, sehingga mereka memiliki pengetahuan dasar tentang jurnalistik.

Kepala MAN 1 Medan, Reza Faisal MP.Mat diwakili Pembina ekstrakulikuler Jurnalistik MAN 1 Medan, M Yamin SS. Spd mengatakan, edukasi jurnalistik terasa penting disampaikan pada siswa madrasah.

Ia berharap, para peserta dapat mengambil pelajaran, ilmu dan kedepan dapat mengembangkan potensi dirinya di dunia jurnalistik.
Melalui Edukasi juga diharapkan siswa termotivasi untuk lebih berani berbicara dan menuangkan ide dalam bentuk tulisan.

Dalam kesempatan tersebut, kepala MAN 1 Medan mengucapkan terimakasih dan apresiasi pada Forwamik atas sinergitasnya sehingga terlaksananya kegiatan edukasi jurnalistik.

Sementara itu, Ketua Forwamik, Drs P Sormin didampingi pengurus lainnya mengatakan, Forwamik adalah wadah wartawan yang melakukan tugas jurnalistik di Kanwil Kemenagsu sesuai jumlah wartawan yang terdaftar di humas Kemenagsu.

Pelatihan ini katanya, adalah sebagai salah satu wujud kemitraan yaitu dengan memberikan edukasi jurnalistik pada siswa-siswi madrasah.

Ia juga mengucapkan terimakasih dam apresiasi pada Kakanwil Kemenag Sumut, H. Ahmad Qosbi SAg MM, Kabid Penmad H. Erwin P Dasopang MSi dan Kepala MAN 1 Medan Reza Faisal MP.Mat karena telah diberi ruang dan waktu pada Forwamik untuk berbagi ilmu jurnalistik pada siswa madrasah.

Dalam kesempatan itu, sormin minta pada siswa madrasah agar bijak bermedia sosial dan menghindari perbuatan yang tidak berguna, seperti membuli, menggunjing, dan perbuatan lainnya yang tidak bermanfaat.

Ia juga mengingatkan, bahwa setiap menerima informasi ataupun isu, harus dicek atau tabayun dulu untuk memastikan kebenaran suatu berita agar terhindar dari hoax.

Materi yang disampaikan yaitu membuat berita dengan menerapkan 5W+ 1 H dan tehnik wawancara yang diperagakan oleh siswa. (YS)

Zulham

Share
Published by
Zulham
Tags: Forwamik

Recent Posts

Waspada Super Flu, RSU Haji Siagakan Tim PIE

MEDAN (METROJURNAL.COM) - Rumah Sakit Umum (RSU) Haji Medan mengaku tetap siaga dan waspada dalam…

2 hari ago

Penandatanganan Komitmen Bersama Zona Integritas, Langkah Perwakilan BKKBN Sumut Menuju WBK

MEDAN (METROJURNAL.COM) -Perwakilan Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Provinsi Sumatera Utara melaksanakan Penandatanganan…

4 hari ago

Media Massa Penting di Tengah Ketidakpastian Informasi di Medsos

MEDAN (METROJURNAL.COM) - Berbagai informasi yang beredar di media sosial (medsos) saat ini tidak bisa…

5 hari ago

Sumut Miliki Peluang Kembangkan Health Tourism, Butuh Keberanian Rumah Sakit

MEDAN (METROJURNAL.COM) - Provinsi Sumatera Utara dinilai memiliki peluang besar untuk mengembangkan health tourism atau…

6 hari ago

Pimpin RSJ Prof Ildrem, Sri Suriani Fokuskan Pembenahan Layanan dan Infrastruktur

MEDAN (METROJURNAL.COM) - Direktur UPTD Khusus Rumah Sakit Jiwa (RSJ) Prof Dr M Ildrem kini…

2 minggu ago

Awal Tahun 2026, RSUD dr. Pirngadi Medan Layani 1.127 Pasien

MEDAN (METROJURNAL.COM) - Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr. Pirngadi Medan mencatat jumlah kunjungan pasien…

2 minggu ago