Categories: HUKUM

Cecar Dollar dan Hamid di RDP DPRD Madina, Peserta PPPK: Batalkan Hasil Ujian SKTT

MADINA – Rapat Dengar Pendapat (RDP) di DPRD Kabupaten Mandailing Natal (Madina) yang digelar secara terbuka terkait kisruh penerimaan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian kerja ( PPPK), berjalan alot dan ngotot.

Peserta PPPK, satu sama lain mencecar dan ‘menguliti’ habis Kadis Pendidikan Dollar Haprianto Siregar dan Kaban Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM ) Abdul Hamid.

Dalam RDP tersebut terbukti secara sah dan meyakinkan kalau panitia pelaksanaan ujian SKTT diduga melakukan rekayasa dan manipulasi terkait pemberian nilai terhadap hasil ujian SKTT.

Pantauan wartawan, terjadi saling lempar pertanyaan antara pihak Pemkab Madina dalam hal ini Kadis Pendidikan dan Kaban BKPSDM.

Bahkan sempat beberapa dari peserta sempat bersuara lantang, tentang bagaimana itu ujian SKTT.

“Bagaimana bapak – bapak ini mau menguji kemantapan moral, kemantapan emosional kami, darimana penilaiannya, kita baru ketemu hari ini, darimana dasar penilaiannya,” teriak seorang wanita peserta PPPK.

Dari perdebatan alot tersebut akhirnya, disepakati agar pihak Pemkab Madina melakukan simulasi bagaimana melakukan hitung hitungan terhadap penilaian terhadap hasil ujian SKTT.

Setelah melakukan simulasi justru, terungkap bahwa nilai SKTT peserta ujian, semuanya telah direkayasa dan dimanipulasi.

Sontak saja ratusan peserta RDP PPPK tersebut berteriak keras. “Batalkan hasil ujian SKTT”, teriak mereka. (Sir)

Zulham

Recent Posts

Suara Hati Penerima Manfaat MBG 3B, Kami Tidak Sendiri

MEDAN (METROJURNAL.COM) - Bagi sebagian keluarga di Sumatera Utara, hidup sering kali berjalan dengan keterbatasan.…

3 hari ago

Waspada Super Flu, RSU Haji Siagakan Tim PIE

MEDAN (METROJURNAL.COM) - Rumah Sakit Umum (RSU) Haji Medan mengaku tetap siaga dan waspada dalam…

1 minggu ago

Penandatanganan Komitmen Bersama Zona Integritas, Langkah Perwakilan BKKBN Sumut Menuju WBK

MEDAN (METROJURNAL.COM) -Perwakilan Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Provinsi Sumatera Utara melaksanakan Penandatanganan…

2 minggu ago

Media Massa Penting di Tengah Ketidakpastian Informasi di Medsos

MEDAN (METROJURNAL.COM) - Berbagai informasi yang beredar di media sosial (medsos) saat ini tidak bisa…

2 minggu ago

Sumut Miliki Peluang Kembangkan Health Tourism, Butuh Keberanian Rumah Sakit

MEDAN (METROJURNAL.COM) - Provinsi Sumatera Utara dinilai memiliki peluang besar untuk mengembangkan health tourism atau…

2 minggu ago

Pimpin RSJ Prof Ildrem, Sri Suriani Fokuskan Pembenahan Layanan dan Infrastruktur

MEDAN (METROJURNAL.COM) - Direktur UPTD Khusus Rumah Sakit Jiwa (RSJ) Prof Dr M Ildrem kini…

3 minggu ago