Categories: TNI/POLRI

Polsek Tigabinanga Laksanakan Pengamanan di Paskah Pernanden Paroki St. Fransiskus Asisi Tigabinanga

KARO (METROJURNAL.COM) – Polsek Tigabinanga dalam rangka memastikan kelancaran keagaaman dalam acara Paskah Pernanden Paroki St. Fransiskus Asisi Tigabinanga, melaksanakan pengamanan secara terbuka dan tertutup, Minggu(19/5/2024), pukul 09.00 WIB.

Kegiatan kebaktian ini dipimpin oleh pengkhotbah RP. Bernardus Sigalingging OFMCap dan dihadiri jemaat kurang lebih 1000 orang dengan Tema Berpartisipasi dalam Hidup Menggereja dan Bermasyarakat.

Kapolres Tanah Karo AKBP Wahyudi Rahman melalui Kapolsek Tigabinanga AKP Idem Sitepu mengatakan, pengamanan yang dilaksanakan tersebut dilaksanakan guna memastikan kelancaran jalannya acara.

“Kita hadir dalam pengamanan untuk memastikan situasi tetap aman dan lancar serta memberikan rasa aman dan nyaman bagi para jemaat,” kata Kapolsek.

Ditambahkannya, dalam setiap kegiatan masyarakat, Polres Tanah Karo khususnya Polsek Tigabinanga selalu berupaya untuk hadir ditengah masyarakat, mengantisipasi segala bentuk potensi gangguan kemanan sekaligus memberikan rasa aman dan nyaman.

“Ini wujud pelayanan kami dalam upaya mewujudkan harkamtibmas yang aman dan kondusif. Apalagi ini acara keagaaman, kita wajib hadir sebagai pelindung pengayom masyarakat,” pungkas Kapolsek.(TK-1)

Yunsigar

Recent Posts

Warga Pergudangan Tolak Kenaikan IPL, Pengelola: Tanya ke Pusat

MEDAN (METROJURNAL.COM) - Sejumlah warga di kawasan pergudangan di Komplek Medan Mas Karimun (MMK) menyampaikan…

13 jam ago

Suara Hati Penerima Manfaat MBG 3B, Kami Tidak Sendiri

MEDAN (METROJURNAL.COM) - Bagi sebagian keluarga di Sumatera Utara, hidup sering kali berjalan dengan keterbatasan.…

4 hari ago

Waspada Super Flu, RSU Haji Siagakan Tim PIE

MEDAN (METROJURNAL.COM) - Rumah Sakit Umum (RSU) Haji Medan mengaku tetap siaga dan waspada dalam…

2 minggu ago

Penandatanganan Komitmen Bersama Zona Integritas, Langkah Perwakilan BKKBN Sumut Menuju WBK

MEDAN (METROJURNAL.COM) -Perwakilan Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Provinsi Sumatera Utara melaksanakan Penandatanganan…

2 minggu ago

Media Massa Penting di Tengah Ketidakpastian Informasi di Medsos

MEDAN (METROJURNAL.COM) - Berbagai informasi yang beredar di media sosial (medsos) saat ini tidak bisa…

2 minggu ago

Sumut Miliki Peluang Kembangkan Health Tourism, Butuh Keberanian Rumah Sakit

MEDAN (METROJURNAL.COM) - Provinsi Sumatera Utara dinilai memiliki peluang besar untuk mengembangkan health tourism atau…

2 minggu ago